Post Terbaru
Join This Site
Tutorial Mudah Mendaftar di MyAnimelist.net

Tutorial Mudah Mendaftar di MyAnimelist.net

Selamat pagi/siang/malam masyarakat Indonesia!
Saat saya nulis ini masih pagi, lihat tv juga isinya berita korupsi e-ktp. btw saya [erkun] juga salah satu korban dampak kasus korupsi trilyunan rupiah itu, ktp saya masih dalam bentuk surat keterangan (surat yang berkilauan cahaya :v). Ya, daripada mikirin kaya gitu mending saya nulis ini aja, nulis salah satu tutorial, walaupun sebagian besar sudah pada tahu caranya mendaftar, ya ngga apa-apa lah, cuma buat isi blognya biar penuh, masih males upload banyak2. Oke, kali ini saya akan membagikan tutorial Mendaftar di MyAnimeList.net!

Hasil gambar untuk myanimelist
sumber : http://forum-animeindo.com

Apa itu MyAnimeList.net?
MAL (singkatan dari MyAnimeList) merupakan sebuah database anime yang menurut saya paling lengkap, dari anime tahun berapapun, genre apapun, dll, disini juga terdata siapa seiyuu (Dubber/pengisi suara), para direksi pembuat, opening dan ending, prequel dan sequel semuanya ada disini, plus ada rating dan juga peringkat anime yang semakin membuatnya menarik. mirip IMDb lah.


Lanjut, berikut ini adalah tutorial mendaftarnya.
Pertama, buka MyAnimeList.net ya jelas lah ,gambarnya tampak seperti diatas, itu adalah homescreen atau beranda atau apalah terserah. Kemudian klik tulisan Sign Up di pojok kanan.


Lalu muculah sebuah formulis pendaftaran rekening MAL, isi semua tanpa terkecuali. O iya, untuk email harus email yang bisa digunakan dan bukan email asal-asalan, karena nanti harus ada konfirmasi melalui email itu. Btw itu email yang ada di gambar juga baru buat :v , baguskan? ya jelas email itu kayaknya akan jadi contact resminya SUZUKAnime, catet ya, erkun.erchan@gmail.com .


Lalu, kalian disuruh verifikasi lewat email. Tinggal klik verify, selesai :v


Sudah jadi, holeee, kayaknya saya nulis banyak-banyak ini juga percuma ya, ya hari gini ngapain buat post isinya tutorial, tutorial daftar lagi. Tapi ngga apa-apa, mungkin ada yang iseng main kesini atau terhibur dengan tulisan saya, haha. Eh, kelupaan, itu tinggal diedit profilnya sama foto profil dll. kalau mau menambahkan anime tinggal diklik judul anime tersebut lalu klik add to list, kalian bisa memberi skor anime tersebut, skor anime yang sudah diberikan akan dirata-rata dan diperingkat. Itu sih.

Satu lagi,
SAO Ordinale Scale akan tayang di Solo (Jawa Tengah), tepatnya di Paltinum Cineplex Hartono Mall Solo Baru, untuk jadwalnya bisa lihat disini Jadwal Tayang Platinum , emang belum tayang sih, katanya tanggal 23 Maret tayangnya. saya si rencananya tanggal 26 Maret, nobar sama komunitas OSR.

1 komentar:

avatar
Balas

Komentar agan-agan akan berdampak pada frekuensi rilisan dari Suzukanime, tolong tinggalin jejak ya!

Emoticon